METROPOLITAN.ID – Ketua Karang Taruna Kecamatan Rumpin Kabupaten Bogor, Mulya Diva mendorong Pemerintah Kabupaten Bogor atau Pemerintah Provinsi Jawa Barat agar membangun tugu perbatasan di Kecamatan Rumpin, yang menjadi batas Provinsi Jawa Barat dan Banten.
“Diperbatasan Desa Sukamulya Kecamatan Rumpin Kabupaten Bogor dan Desa Suradita Kecamatan Cisauk Kabupaten Tangerang Provinsi Banten, hingga saat ini belum ada tugu perbatasan,” kata pria yang karib disapa Ozos itu, Selasa 24 Oktober 2023.
Menurut dia, idealnya ada tugu atau gapura di perbatasan kedua provinsi yang ada di Rumpun itu dibangun sebagai bagian dari identitas daerah.
Baca Juga: Rekomendasi Tempat Tenting di Bandung, Tawarkan Pemandangan Alam untuk Liburan Suasana Tenang
Terlebih, kata Ozos, Kabupaten Bogor wilayahnya cukup luas. Ia berpendapat harus ada tugu perbatasan di wilayah perbatasan Jawa Barat dan Banten.
“Banyak masyarakat, khususnya masyarakat Kecamatan Rumpin, yang tidak tahu dimana letak perbatasan kedua provinsi di utara Kecamatan Rumpin,” terang Ozos.
Ozos mengaku, jika berkaca pada kecamatan lain seperti Kecamatan Gunungsindur yang menjadi perbatasan Provinsi Jawa Barat dan Banten, sudah ada tugu atau gapura perbatasan.
Baca Juga: Besok Reshuffle Menteri, Jokowi Beri Kode Mentan Baru dari Demokrat, AHY Masuk?
Selain itu, ia berkaca pada Kecamatan Tenjo yang juga punya tugu perbatasan.
“Tetapi di Kecamatan Rumpin sendiri belum ada tugu perbatasan kedua provinsi. Padahal, Desa Sukamulya Kecamatan Rumpin yang mengarah ke Tangerang itu salah satu akses penting di dua provinsi,” kata Ozos.
Ia berharap pembangunan bisa terealisasi, baik melalui Pemerintah Kabupaten Bogor ataupun Pemerintah Jawa Barat.
“Kalau memang pembuatan tugu itu ranahnya provinsi, saya berharap Pemerintah Kabupaten Bogor untuk mengusulkan. Jika ranahnya Kabupaten Bogor, ya minta diperhatikan,” tutup Ozos.***